The 9th TEPHINET Global Scientific Conference

Berita gembira datang dari kegiatan  9th TEPHINET Global Scientific Conference yang akan dilaksanakan pada tanggal 7-11 Agustus 2017 di Chiang Mai Thailand. Para reviewer telah menetapkan abstrak yang dikirimkan oleh Melyana dan Dian Muspitaloka H. Diterima untuk dipresentasikan pada kegiatan konferensi tersebut. Keberhasilan menembus konferensi global ini tentunya sangat menggembirakan mengingat ketatnya persaingan karena jumlah abstrak yang diterima dikirimkan dari seluruh negara di dunia yang menyelenggarakan pendidikan FETP.  Melyana dengna abstrak yang berjudul Identification of Food Poisioning Outbreak Cause in Sitiarjo Village, Malang District, 2016 diterima untuk presentasi oral. Sedangkan judul abstrak yang akan dipresentasikan dalam bentuk poster adalah Implementation of RR-Map Kusta in Mojokerto District Indonesia, 2016.  Mahasiswa dan alumni yang abstraknya lolos akan didanai oleh WHO dan Yayasan Alert Asia.

Jumlah abstrak dari mahasiswa dan alumni FETP Indonesia yang diterima pada konferensi tersebut adalah sebagai berikut:

Universitas Penyelenggara FETP Oral Poster
Universitas Indonesia 0 3
Universitas Gadjah Mada 1 6
Universitas Airlangga 1 1
Universitas Udayana 0 2
Alumni 1 2
TOTAL 3 14

Selamat untuk Mely dan Dian. Semoga di tahun mendatang prestasi FETP Universitas Airlangga makin baik.

About the author

Newsroom FKM NEWS